Selama engkau berada di dunia ini, janganlah engkau terkejut dengan
adanya penderitaan. Sesungguhnya penderitaan muncul hanyalah karena
memang menjadi sifat pantasnya atau karakter aslinya.
~~~~
Semua pengalaman dan peristiwa di dunia merupakan perubahan yang terus-menerus yang berkisar antara dua sifat yang berlawanan. Di dunia ini tak ada kondisi yang senang dan nyaman yang bisa dipercaya. Dikatakan, orang yang mencari apa yang tidak diciptakan (dunia yang bisa dipercaya), maka ia akan meletihkan dirinya sendiri dalam rasa kehilangan. []
Kitab Al-Hikam
Ibnu 'Athaillah as-Sakandari,
diulas Syekh Fadhlullah Haeri
Tiada ulasan:
Catat Ulasan